Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghilangkan Gatal Dengan Menggunakan Obat

Semua orang pasti pernah mengalami gatal-gatal, baik di sebagian tubuh tertentu, maupun di sekujur tubuh. Perlu diketahui, bahwa dalam dunia medis gatal ini bisa disebut dengan istilah pruritus. Gatal ini bisa disertai dengan ruam kulit yang kemerahan, timbul benjolan kecil, bintik-bintik, lecet, kulit kering, pecah-pecah, dan bersisik. Selain itu, gatal ini bisa terjadi dengan waktu yang singkat, namun juga bisa berlangsung lebih lama dengan rasa gatal yang hebat dan bisa mengganggu kenyamanan bagi si penderitanya.

Cara Menghilangkan Gata

Jika sudah demikian kondisinya, tentunya orang tersebut harus menggunakan obat gatal-gatal seluruh badan sebagai cara menghilangkan gatal tersebut. Dan sekarang ini banyak cara serta obat gatal-gatal seluruh badan yang dijual bebas di pasaran, baik itu obat herbal maupun obat medis.

Perlu anda ketahui, bahwa pruritus ini bisa disebabkan oleh gangguan kulit seperti eksim, kulit kering, psoriasis, alergi, dermatitis atopik, infeksi, gigitan atau sengatan serangga, dan paparan sinar matahari. Selain itu, gatal juga bisa disebabkan oleh beberapa kelainan saraf seperti herpes zoster, saraf terjepit, dan multiple sclerosis.

Bukan hanya itu, gatal ini juga bisa disebabkan dengan adanya penyakit kronis, seperti kanker leukimia dan limfoma, anemia defisiensi besi, diabetes melitus, gangguan tiroid, penyakit hati, dan ginjal. Bahkan, beberapa wanita yang sedang hamil bisa mengalami gatal-gatal pada kulit, terutama pada bagian paha dan perut.

Selain itu, rasa gatal yang diakibatkan oleh dermatitis juga bisa memburuk selama masa kehamilan. Lalu bagaimana cara untuk menghilangkan rasa gatal tersebut dengan menggunakan obat?

Beberapa Jenis Obat Untuk Menghilangkan Gatal:

1. Krim Kortikosteroid

Obat jenis ini bisa digunakan untuk mengobati gatal-gatal di seluruh badan anda yang diakibatkan oleh peradangan, khususnya jika bagian yang gatal itu berwarna kemerahan. Guna membantu supaya tubuh bisa menyerap krim kortikosteroid ini dengan cepat, maka anda bisa menutup bagian yang sudah diolesi krim dengan menggunakan kain yang basah atau lembap. Karena hal ini juga bisa memberikan efek dingin pada kulit serta mengurangi rasa gatal. Salah satu jenis obat ini adalah Hydrocortisone, yang berfungsi untuk menghambat reaksi peradangan dalam tubuh dan bisa membantu untuk meredakan gejala pada kulit yang gatal dan meradang.

2. Obat Oles Atau Topikal

Saat ini ada beberapa produk bedak, losion, atau krim yang bisa membantu untuk meringankan rasa gatal-gatal di kulit. Dalam hal ini, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter ataupun apoteker soal aturan pakai dan dosisnya.

3. Antidepresan

Obat ini bisa mengurangi berbagai jenis gatal pada kulit. Dimana obat ini mendorong pelepasan seretonin yang bisa menekan reseptor di tubuh yang memicu rasa gatal. Akan tetpai penggunaan obat ini harus dalam pengawasan dokter, karena obat ini termsuk obat khusus.

4. Antihistamin

Dengan menggunakan obat ini bisa mengurangi rasa gatal dengan cara mengurangi produksi histamin pada kulit. Namun beberapa jenis obat ini bisa menyebabkan kantuk, oleh karena itu disarankan untuk mengkonsumsi obat ini pada malam hari menjelang tidur. Dan beberapa jenis obat ini bisa dibeli langsung di apotek, namun sebagian lagi harus menggunakan resep dokter. 

Sedangkan Antihistamin generasi kedua seperti cetrizine dan loratadine jarang menyebakan kantuk. Namun bagi anda yang memiliki tekanan darah atau wanita yang sedang hamil, maka sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter guna mendapatkan pengobatan yang sesuai dan aman.

5. Terapi Cahaya (Fototerapi)

Fototerapi ini menjadi cara untuk mengobati gatal di seluruh badan. Dimana nantinya kulit tubuh akan disinari oleh sinar ultra violet dalam beberapa sesi untuk meredakan rasa gatal. Cara ini bisa menjadi alternatif, setelah anda sudah berusaha menggunakan obat namun tidak membuahkan hasil. 
 
Itulah beberapa jenis obat yang bisa dijadikan obat gatal, semoga informasi ini ada guna dan manfaatnya bagi anda semua.

Posting Komentar untuk "Cara Menghilangkan Gatal Dengan Menggunakan Obat"