Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bergabung Menjadi Creator Brilio Net

Beberapa hari yang lalu saya gabung menjadi Creator Brilio.net. Setelah bergabung saya pun bingung harus mengisi artikel apa yang harus saya kirimkan.

Entah apa yang ada dalam pikirin, karena sering buka facebook dan scroll beranda beberapa kali menemukan postingan Brilio. Akhirnya jempol saya memutuskan untuk klik halaman Brilio untuk like agar mendapat update berita terbaru.

Karena melalui facebook akhirnya saya mencoba membuka websit Brilio melalu browser agar lebih nyaman bacanya dan melihat related post. Saya ketikan https://www.brilio.net gak lama kemudian muncul floating (seperti gambar dibawah ini) kompetisi Brilio Creator dengan hadiah Rp 10jta untuk 10 creator yang paling kreatif dan paling banyak pageviewnya. Wow.. menggiurka bukan? tentunya.
Brilio creator
Brilio.net
Tak lama saya mencari konten yang sekiranya beda dari yang lain yang mungkin bisa jadi viral. Itu menurut sendiri sih.. haha... Setelah menemukan saya langsung ketik di microsoft word di komputer kantor. Seteleah selesai saya pindahin filenya ke laptop sendiri melalui email.

Setelah pulang kerja saya edit dan memastikan kembali bahwa yang saya tulis sudah siap dikirim ke Creator Brilio.net. 

Saya sudah kirimkan 3 artikel, namun sampai saat ini belum ada satu artikel pun yang lolos review dan di approve. Dalam hati sedikit kecewa, karena kompetisi berakhir sampai tanggal 31 Desember 2017. Daripada bertanya-tanya berapa lama artikel lolos review setelah di submite, saya mencoba cari tahu di laman FAQ akhirnya menemukan jawaban yang tambah bikin down.


6. Bagaimana saya melihat status konten saya?

"Konten yang telah dikirimkan akan diproses oleh tim kami yang akang membantu memastikan bahwa kontenmu sesuai dengan standart Brilio.net serta mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Harap diingat bahwa tim editorial Brilio.net berhak menolak konten dalam bentuk apapun jika tidak sesuai dengan kondisi yang sudah disebutkan. Kamu dapat memonitor proses tersebut di dalam Submitted Page. Jika status kontenmu tidak mengalami perubahan dalam 2 (dua) minggu, kamu bisa mengirimkan email ke help.creator@brilio.net dan kami akan mengecek ulang status kontenmu dan memberikan update mengenai kontenmu."

Dalam hati berkata" Ya sudahlah mungkin bukan rejeki dan tidak bisa mengikuti kompetisi di bulan Desember ini."

Tapi saya tidak patah semangat, karena Brilio juga akan memberikan Rp 200,00 untuk konten yang terpilih dan disetujui oleh tim editorial Brilio.

3. Mengapa saya harus menerbitkan konten saya di Brilio Creator?

"Sebagai perusahaan media digital di Indonesia untuk millennial yang ditelusuri oleh 20 juta pengunjung setiap bulannya, membuat Brilio.net menjadi media yang paling tepat untukmu mengekspresikan diri dan berbagi ide kreatifmu kepada semua pengguna internet di Indonesia. Jika kamu menyukai konten dan mencari cara untuk memulai karir kreatifmu, platform kami adalah tempat yang tepat untuk kamu memulai. Semua konten yang dikirimkan dan disetujui tim editorial kami akan ada di bagian Creator's Community dalam website kami. Untuk konten yang telah disetujui oleh tim editorial kami dan beruntung terpilih, akan muncul di website utama dan kamu sebagai Creator akan menerima IDR 200,000 per konten beruntung tersebut."

Sungguh penawaran menggiurkan bukan? Pastinya.. Saya jadi semangat lagi untuk membuat konten yang berkualitas untuk mencari penghasilan tambahan di internet. Walaupun isi artikel di website ini tidak ada yang berkualitas. haha... Karena selama ini saya ikut media platform untuk menulis belum ada yang seperti Brilio tawarkan.

Semoga tulisan ini bisa menjadi motivasi saya sendiri agar bisa lebih menjadi kreatif dan memberikan konten yang berkualias agar enak untuk di baca. 

2 komentar untuk "Bergabung Menjadi Creator Brilio Net"

  1. Gan, gaann.. mau nanya di tulisan yang kita buat apa boleh mencantumkan sumber LINK HIDUP dari blog kita sendiri? Lalu kalau langsung kita COPAS dari blog sendiri apa diperbolehkan? Sebaiknya gimana yah supaya bisa ngebantu traffik blog kita melalui Brilio ini. Terimakasih atas jawabannya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo artikel sendiri mau di pake buat referensi jangan dikasih link hidup gan.... langsung aja urlnya... tapi kalo gak salah di media lainnya bisa.... kita cuma bikin beberapa paragraf terus di break dengan selengkapnya.... sering nemuin gitu soalnya..

      Hapus